Klas dipenghujung akhir semester direncanakan untuk dua materi yaitu eTOM dan PayTV yang dilanjutkan dengan Quiz untuk menambah aspek penilaian. Namun bak “injury time”, diawal klas hanya kurang dari separoh pemirsa yang muncul. Belum lagi ada event institusi yang melibatkan beberapa pemirsa.
Walhasil hanya materi eTOM yang disampaikan. Materi ini sebenarnya materi tambahan, bukan materi yang ditetapkan institusi, namun saya melihat informasi ini cukup valid pada saat berhubungan dengan industri telematika pada umumnya dan telekomunikasi pada khususnya. Meski paparan eTOM relatif disampaikan sekilas, namun pemirsa bisa membaca langsung modul proses yang diurai dalam materi presentasi. Jangan khawatir, seperti yang disepakati, materi ini tidak menjadi objek UAS, namun bukan berarti diabaikan.
Sampai jumpa di UAS ..
No comments:
Post a Comment