Sebagai klas pengganti, kuliah 30 Okt 2010 lalu hanya diikuti oleh beberapa “gelintir” partisipan kemungkinan karena bentrok dengan kuliah lain atau ada kegiatan lain yang tidak bisa dipungkiri untuk dihindari.
Sebagai awal klas, sambil menunggu hadirnya partisipan lain, dibahas materi Marketing sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari pengembangan produk. Ulasan pemasaran dimulai dari aspek perkembangan ekonomi baru akibat pengaruh revolusi digital. Aspek ini dapat merubah atau paling tidak merevisi praktik pemasaran sehingga memberikan benefit baru bagi konsumer maupun perusahaan.
Topik Marketing sebenarnya sangat luas, untuk mata kuliah pengembangan produk, bahasan marketing cukup diulas beberapa hal mendasar antara lain target market, segmentasi, demand, channel, relationship marketing, dan enhancing value.
Di bagian kedua sessi kuliah satu arah, meski kita juga sudah coba melakukan diskusi, dibahas tugas tentang review Google Labs. Di posting berikutnya, moga-moga saya bisa sampaikan materi dari tugas untuk di share.
Seperti biasa, handout dapat kalian unduh disini, termasuk materi lain yang belum sempat disampaikan, paling tidak bisa di baca untuk dipahami.
No comments:
Post a Comment