Monday, February 09, 2009

31st of January and 7th of February 2009 Class at a Glance

Mustinya posting Class at a Glance ga’ boleh di gabung model begini, tapi kali ini mohon dimaafkan, punteun. Alasan pertama, masih klise di aspek skedul kerja yang ketat, alias sibuk, a.k.a. nggak sempet. Alasan kedua materi yang disampaikan di dua sessi lalu sebenarnya dipersiapkan untuk sessi pembuka di hari pertama, namun karena diskusi nya cukup panjang walhasil sampai minggu kedua juga belum kelar.

Bahasan dua sessi lalu menyangkut aspek introduksi, lingkup dan subjek mata kuliah EL-102. Pendahuluan mengulas perkenalan, dan media klasmaya yang diposisikan menjadi media alternative untuk klas. Sementara dari aspek linkup, dibahas dengan cukup panjang, karena lingkupnya pun cukup lebar. Issue di industri juga dibahas, selain dari aspek terminologi juga selintas cerita dalam issue tersebut. Pemain di industri telematika juga menjadi konsideran untuk lebih memahami lingkupnya.

Di sessi kedua mulai diulas sedikit pembukaan untuk analisis Porter. Meski framework ini cukup lama, namun untuk issue industri belum ada pengganti yang sepadan. Bahasan 5 Forces akan dielaborasi lebih panjang di sessi depan. Selain Portere, tools lain seperti Analisa Portfolio juga sedikit diulas sebagai bahasan dari lingkup strategi bisnis.

Bahasan di minggu kedua mulai masuk ke aspek issue terkait di industri telematika seperti populasi, ICT demand, pertumbuhan pasar, yang masih relevan meski beberapa data masih mengacu pada materi tahun lalu. Kita akan solusikan updating data melalui kolaborasi di blog projek kita tahun ini.

Media sebagai salah satu wahana untuk mengamati industri diulas dalam pertemuan minggu lalu. Dengan perbandingan issus media dari tahun lalu dengan kini. Topik ini juga menjadi materi untuk homework minggu depan, dengan membuat kajian dari issue yang dipilih dari media (kliping) plus analisa dan opini sendiri.


Seperti biasa, materi presentasi sudah bisa diunduh disini. Saya masih belum dapat alternatif portal pengganti yang tidak berbatas waktu untuk menghindari file di delete.

Tabik ...

No comments: