Wednesday, February 23, 2011

Task of this week: week-4 February 2011

Maaf kelupaan belum disampaikan di edisi CaaG kemarin, kalau tugas minggu ini adalah memaparkan materi industry telematika dari aspek atau perspektif teknologi.

Judul boleh milih terserah, bisa terkait wireless/celluller, broadband wireless access, atau broadband access saja, cloud, convergence, atau apapun judul teknologi di industry telematika. Materi terserah dari mana, buku, ebook, internet, apapun, yang penting tulisan dalam bentuk materi presentasi (untuk menghindari penyebutan merek powerpoint).

Sessi pertemuan mendatang, saya hanya akan mendengarkan paparan dari partisipan untuk dibahas bersama.

ciao

19th of February 2010 Class at a Glance (4) : 5 Forces Porter (5FP)

Sessi ke empat sesuai rencana diulas tentang bahasan tool untuk menganalisa industry yang sampai saat ini framework ”5 Forces” nya Porter masih mendominasi pilihan.

Berbeda dari biasanya, pembahasan kali ini dominan dilakukan melalui diskusi. Separuh waktu dibahas bersama melalui tanya jawab, penjelasan dan beberapa contoh kasus. Model diskusi ini beralasan, karena materi 5FP, meski berbeda dengan yang disampaikan kemudian dalam paparan handout, sudah pernah di share dalam posting share eBook analisa industy. Secara umum meskipun saya masih meragukan shared material tersebut dibaca, namun diskusi yang terjadi berjalan cukup baik, atau malah seru jika predikat itu tidak terlalu berlebihan.

Seperempat sessi selanjutnya dipaparkan materi handout yang mengulas determinant dan faktor-faktor yang berhubungan dengan analisa industri. Sisa seperempat terakhir secara bersama-sama dilakukan simulasi analisa indutri untuk segmen BWA (Broadband Wireless Access) khususnya dalam melakukan proses assessment.

Sayangnya saya belum buka hasil assessment yang dilakukan, sehingga evaluasi hasil assessment belum bisa dibeberkan disini saat ini.

Tuesday, February 22, 2011

12th of February 2010 Class at a Glance (3) : "A New Telecommunication World"

Sessi minggu ke tiga dibahas materi yang telah di share sebelumnya (Sharing eBook: Vanston) berupa artikel dengan judul ”a new telecommunication world”.

Cerita dari artikel tersebut sebenarnya mengulas perkembangan industri telekomunikasi yang meski menyebutkan ”world” namun cenderung membahas lingkup US. Sebagian dari artikel menyajikan data-data berupa grafik/chart untuk membantu menjelaskan fakta di lapangan maupun projeksi kedepan terkait perubahan di segmen industri narrowband (POTS) yang menurun akibat segmen industri lain seperti cable, seluler, atau VoIP.

Karena materinya sudah disubmit sebelumnya, alih-alih dijelaskan dalam model broadcasting, diputuskan sessi ini dimulai dengan Quiz tentang materi artikel. Walhasil yang sebelumnya belum mengunduh dokumen/artikel tersebut, atau sudah mengunduh namun belum membaca, ataupun sudah membaca namun belum ngngeuh/dhong/paham perlu bolak balik baca (lagi) artikel nya. Karena ga semua bawa materi Quiz dilakukan dalam kelompok meski jawaban disampaikan masing-masing.

Setengah sessi sisanya dilakukan pembahasan, yang menurut saya, lebih efektif karena toh partisipan sudah memaksakan diri buat membaca untuk menjawab soal-soal dalam Quiz. Andai saja baca maksanya dilakukan sebelumnya di rumah/kost mungkin ga jauh beda tanpa harus Quiz. Tapi kondisi ini menguntungkan saya juga tanpa harus satu sessi penuh bercuap-cuap.

Frankly speaking, saya sedikit ragu, karena CaaG kali ini telat hampir 10 hari, bahasan sessi ke tiga ada lagi yang lain gak yaa?

Khusus posting CaaG kali ini gak pake submitting handout, karena materi handout nya juga isinya sama dengan artikel nya, jadi baca langsung saja.

Sunday, February 13, 2011

Posting IPTV di KlasMaya

Salah satu bahasan dari eBook nya Vanston tentang IP Video khususnya IPTV sudah beberapa kali diulas di KlasMaya. Berikut beberapa posting tersebut:

Web + TV = WebTV; IP + TV = IPTV (June 11, 2010)

Nonton TV di Internet (April 18, 2010)

Layanan "Triple Play" Telkom (April 08, 2010)

Peluang Telco dari IPTV (February 22, 2009)


Sharing eBook: Industry Analysis

Setelah eBook nya Vanston, dokumen yang akan di bagi (sshare) pada posting kali ini adalah salah satu bab yang mengulas Industry Analisis dengan judul “Industry Analysis: The Fundamental”. Saya lupa bab ini bagian dari buku apa, saya cari-cari “clue” nya belum ketemu.

Meski bukan sharing satu buku penuh (toh kalian malah senang karena ga usah baca terlalu banyak), namun bagian ini yang memang kita perlukan untuk menambah materi rujukan untuk bacaan pra sessi-4 dari rencana dan jadwal EL-102 tentang Porter’s 5 Forces. Mungkin buku referensi dari Competitive Advantage nya Porter juga belum ada yang baca. Tapi kemarin salah satu rekan kalian, nemu versi lengkap dari bukunya Porter, yang moga-moga sudah bisa dishare.

Seperti biasa, biasakan membaca sebelum sessi pertemuan.

Friday, February 11, 2011

7th of February 2010 Class at a Glance (2b): Indonesia Infocomm Issues from Headline News.

Bagian kedua dibahas issue-issue sector telematika yang berkembang di Indonesia. Materi diambil dari cuplikan dan klipping judul headline Koran diawal tahun ini termasuk awal tahun di 3 periode sebelumnya. Ada beberapa kejadian (event) dan runtutan peristiwa di periode tersebut yang bisa menjadi cerita dengan kesimpulan dan opininya. Kandidat “catatan/kajian” yang bisa menjadi PeeR (bukan Pikiran Rakyat) minggu ini antara lain:


1. Perseteruan RIM dengan Pemerintah Indonesia

2. Penggelaran WiMax di Indonesia

3. Merger/Akuisisi Flexi&Esia

4. Perang Tarif di industry seluler

Kajian mengacu dari berita dan analisa di media yang selanjutnya di rangkum dalam bentuk narasi disertai kesimpulan serta pendapat bebas. Sekiranya ada ide atau judul lain dari daftar diatas masih dimungkinkan, sepanjang masih terkait dan dapat dipertanggung jawabkan.

Masih berhubungan dengan PeeR, dari bahasan sebelumnya yang mengulas Business Process, jelaskan perbedaan yang signifikan dari pengertian Business Process dengan Business Model,

Untuk tugas yang telah di submit dalam bentuk hard copy, dimohon untuk dapat mengirimkan dokumen dalam bentuk soft copy melalui email.

Terakhir, PR saya hari ini adalah menjelaskan salah satu topic berita dengan thema Moratorium Jasa Internet sebagai berikut :

Moratorium atau penghentian sementara pemberian izin penyelenggara jasa Internet (PJl) dan penyelenggara interkoneksi Internet (NAP) berpeluang menumbuhkan industri usaha Internet daerah.


7th of February 2010 Class at a Glance (2a) : Further Introduction of Indonesian Telecommunication DeRegulation, Market, and others.

Klas minggu kedua sesuai kesepakatan di undur tanggal 5 Februari 2010. Bahasan awal di sessi kedua masih membahas materi pendahuluan khususnya ditekankan pada aspek regulasi, market, bahasan awal Business Process, Product Development serta konsep Peningkatan Value.

DeRegulasi di Indonesia telah memberikan pengaruh yang cukup signifikan terhadap penetrasi. Pasar monopoli yang berubah terbuka memberi dampak yang menguntungkan pelanggan selain pertumbuhan ekonomi. Trend regulasi seperti unified license, number portability, cost based interconnection, dan yang lainnya diulas untuk memberikan gambaran bagaimana deregulasi cenderung berpihak dalam new entrants.

Bahasan market (pasar) dalam hal ini mengacu pada pasar saham disampaikan bagaimana porsi industri telematika yang me’lantai’ di bursa Indonesia cukup memberikan kontribusi yang signifikan. Segment segmen industri infrastruktur yang termasuk didalamnya sektor telekomunikasi memberikan porsi hampir seperempat market kapitalisasi bursa Indonesia, sedikit dibawah industri perbankan di tahun 2008. Bagaimana dengan kondisi di tahun 2010 ? akan dibahas dalam sessi PR mendatang.

Utilize Klasmaya Features and Email Address Request for Klasmaya Improvement.


Meski fitur Mail2Blog sebenarnya sudah tersedia lama diblogger, fasilitas itu baru saja saya manfaatkan untuk posting Klasmaya. Fitur ini bisa sangat membantu pada saat ada informasi yang harus segera disampaikan, sementara akses internet untuk menjelajah melalui browser terbatas. Niatan untuk memanfaatkan fitur ini dari dulu baru terlaksana sekarang, padahal pemanfaatannya bisa meningkatkan produktivitas posting Klasmaya termasuk mempercepat prosesnya.

Fitur lain yang baru disadari sudah tersedia adalah info statistic. Fitur ini menurut hemat saya relative baru, karena sebelumnya pernah dicari tool semacam itu tidak ada di blogger.com. Akhirnya dipergunakan fasilitas situs lain semacam web-stat.com yang pernah dimanfaatkan untuk evaluasi (contoh posting Traffik Klasmaya)

Agar lebih memastikan (ensure) bahwa setiap posting tulisan Klasmaya dapat segera sampai ke partisipan, saya akan coba manfaatkan tools Email Notifications. Jadi daripada bolak balik ngecheck blog, notifikasi posting baru, bisa langsung disampaikan melalui email (ada yang punya info untuk link ke Free SMS ?).

Untuk itu, diperlukan peran serta partisipan untuk menginfokan email address nya yang dapat disampaikan melalui fitur comment pada posting ini.

So please comment (I mean tell us your email) directly ......

Thursday, February 03, 2011

Further Test

This is the correction posting test to checked wether any unintended messages is not included.

Testing

This is test posting to ensure submit blog by email
Sent from my BlackBerry® smartphone.

Class 5th February 2011 will be Delayed

Mohon maaf, berhubung ada keperluan keluarga, klas hari Sabtu besok ditiadakan. Sementara saya akan coba menghubungi BAAK Institusi untuk menggantikannya pada hari Senin tanggal 7 Februari 2011 pukul 16:00.

Untuk kepastiannya akan saya info kan lebih lanjut melalui media ini, atau BAAK akan memberikan Formal Announcement.

Demikian disampaikan, mohon info ini dapat disampaikan ke pihak-pihak yang terkait dan berkepentingan.