Friday, March 26, 2010

20th of March 2010 Class at a Glance : A.Z.Dodd Chp 2,3,4,5,6,7,8,9,10

Seperti halnya posting CAAG sebelumnya, posting terakhir ini juga sudah mulai berbau alias basi, saya juga lupa-lupa ingat bak kuburan. Tapi sedikit berbeda dengan sebelumnya, karena ada beberapa bagian dari materi yang belum diberikan di klasmaya, maka posting ini jadi keharusan lengkap dengan share handoutsnya.

Pertemuan paska UTS nampaknya sedikit mereda, dalam arti “ghiroh”nya mulai kendur, dapat dilihat dari jumlah partisipan yang less than number of fingers. Sebenarnya saya juga sediki agak “haroream”, terutama jika ingat materi siang ini terkait dengan text book Anabel Z. Dodd yang diwajibkan institusi. Saya belum dapat buku pengganti yang lebih membumi dari sisi ke'Indonesia’an. Beberapa materi memang sudah dipersiapkan sebagai substitusi yang lebih berbau lokal, namun secara keseluruhan belum bisa menghapuskan materi Dodd.

Berbeda dengan materi Bab-1 yang sudah dibahas sebelumnya, bahan paparan Bab 2, 3 dan 5 diambil dari tugas klas tahun sebelumnya dalam acara bedah buku Z. Dodd. Sehingga untuk menghindari blank spot atau cakupan yang tidak tercover, sebaiknya pemirsa membaca langsung pada buku referensi.

Bab 2 diulas mengenai Sistem Telepon dan Pengkabelan yang banyak mengacu pada kondisi di US meliputi system telepon (PBX, Centrex, dan Key System), Penjualan Telepon dan Media.

Bab 3 dibahas topik Network Service Provider & Local Competition yang mengulas faktor-faktor yang mempengaruhi perkembangan industri telekomunikasi, antara lain Globalisasi Ekonomi, Peraturan Pemerintah (khususnya aturan divestitur 1984 dan regulasi 1996 di AS), serta Perkembangan Teknologi (khususnya CaTV, FO, dan Wireless). Pada kompetisi lokal disebutkan strategi memasuki pasar panggilan lokal antara lain melalui Resale, CableTV, dan Wireless. Dijelaskan 3 jenis reseller antara lain Resseller, Switchless Reseller, dan Agents lebih spesifik. Terminologi dan penjelasan CLEC dan IEX termasuk case AT&T juga menjadi materi yang menutup bab ini.

Topik Public Network mengacu ke bab-5 nya Z. Dodd, pada dasarnya membahas perbedaan antara layanan terhubung dan layanan dedicated (jalur privat). Atribut layanan terhubung antara lain : Pengalamatan; Bayar sejauh anda pergi; Tarif pos; Sesuai tuntutan; Segera; Layanan Terhubung untuk Data; dan Penghubung rangkaian-ketidak efisienan jaringan; dipaparkan dalam bahasan tersebut. Sementara untuk atribut layanan Dedicated : Biaya bulanan tetap; Rute tetap; Penggunaan eksklusif; Ketersediaan 24jam sehari; Suara,video dan data; serta Kapasitas tetap. Bahasan lain terkait dengan topologi jalur dedicated, meski konten pensinyalan (SS7) tidak diulas pada paparan ini.

Sessi berikutnya masih dari buku Dodd (so that was a Dodd day) dibahas sisanya yang lain yaitu bab 6 sampai bab 10 (masih mengacu dari tugas tahun sebelumnya).


Bab 6 dibahas materi “Layanan Jaringan Terspesialisasi”. Meski ada beberapa layanan yang termuat di buku, namun materi yang disampaikan lebih memfokuskan pada layanan ATM, SONET dan DSL termasuk salah satu keluarga DSL yang popular, ADSL.

Bab selanjutnya dibahas materi dengan judul “MODEM dan Peralatan Akses” yang jelas-jelas sesuai judul membahas aspek terkait modulator demodulator dan beberapa DCE lainnya seperti NT1s; CSU / DSU; Modem PCMCIA, Modem kabel, dan Set-top boxes.

Bab Internet dibahas dari mulai sejarah Internet, layanan Internet, WWW, HTML, Hosting, Privasi, sampai alamat internet. Beberapa bagian tidak diulas, seperti Intranet & Extranet, atau markup language lain, jadi sebaiknya pemirsa baca buku asli (atau terjemahannya) untuk lebih melengkapi cerita.

Bab-9 dibahas thema Konvergensi, kemampuan sebuah jaringan untuk memuat semua jenis lalu lintas seperti suara, data, dan video sebagai sebuah paket. Kemampuan jaringan ini didorong oleh : Advance Router, Digital Signal Processor, Optical & Programmed Switch, Compression & Protocol, DWDM.

Terakhir dari resume bedah buku A.Z.Dodd dibahas Layanan Wireless mulai dari teknologi analog AMPS sampai berbasis digital seperti D-AMPS, GSM, CDMA, PCS, SMR, dan CDPD. Selain aspek teknologi, paparan ini juga menyebutkan aspek pasar seluler yang terkait dengan antara lain: Efforts to Improve Service; Health Concerns; Safety on the Road; Privacy and Advertising Instructions on Cellular E911; Called Party Pays; Limited Mobility Wireless for Local Telephone Service; Wireless Number Portability; dan Limitations of Circuit-Switched Cellular for Data. Konten lain terkait dengan wireless yang turut dipaparkan antara lain: spectrum allocation, 2G-3G Transition, Paging dan Satellite Service.

Tuntas sudah seluruh bab dalam buku acuan, resmi dipaparkan. Mungkin cuplikan dari resume bedah buku hanya mengulas bagian yang pokok, meski ada juga yang terlewat untuk dipaparkan, sehingga yang utama tetap mengacu ke buku referensi.

No comments: